Turunnya Performa Dortmun Membuat Kesal Bukan Main

f:id:judionlineterbaik:20151121174453j:plain

 

Borussia Dortmund tampil buruk dan harus mengakui kekalahan dari Hamburg. Thomas Tuchel pun dibuat kesal dengan Dortmund yang dianggapnya pantas kalah.

Melawat ke Volksparkstadion, Sabtu (21/11/2015) dinihari WIB, Dortmund sudah tertinggal dua gol lebih dulu di babak pertama berkat penalti Pierre Lasogga dan Lewis Holtby.

Gol bunuh diri Mats Hummels bikin Dortmund kian tertinggal dari Hamburg, sebelum Pierre-Emerick Aubameyang memperkecil skor jadi 1-3. Kekalahan yang mana membuat Dortmund kini dalam ancaman tertinggal delapan poin dari Bayern Munich andaikan tim Bavaria itu menang malam nanti.

Padahal menurut Soccernet, Dortmund tampil lebih agresif dengan 69 persen ball possesion serta membuat 21 tembakan dengan tujuh on goal. Sementara, Hamburg hanya bikin tujuh shots di mana dua berbuah gol.

Wajar jika Tuchel merasa kesal melihat performa anak asuhnya yang dinilai tampil ceroboh. Tuchel pun mengakui bahwa Hamburg tampil lebih efisien dan pantas memenangi pertandingan.

"Performa kami di babak pertama sangat berbeda dengan gaya yang ingin kami mainkan, seperti apa penampilan kami seharusnya. Kami pantas mendapat hukuman seperti ini," ujar Tuchel kepada Sky Sports.

"Kami bermain ceroboh di awal-awal laga. Dengan bahasa tubuh seperti ini, dengan performa seperti ini, kami tidak akan memenangi apapun di sini," sambungnya.